Gerai Batik Milik Yuliati, Pengusaha Batik Asal Juwana Ini Raih Omset 200 Juta Lebih Sebulan |
Beritapati.com – Juwana, Yuliati, Warga Desa Langgenharjo 7/3 Kecamatan Juwana Pati sukses sebagai pengrajin batik khas Pati khususnya batik bakaran Juwana. Dalam satu bulan Yuli mengaku bisa mendapatkan omset sekitar dua ratus juta dengan penjualan rata – rata seribu potong kain batik berukuran dua meter.
Yuliati dan sang suami, Warno menggeluti usaha batik sejak tahun 2007, kini namanya dan suaminya menjadi merk dagang “YW” alias Yuliati dan Warno. Ditempat usahanya, Yuli mempekerjakan tiga puluh orang pekerja pembuat batik. “Pekerja juga bisa membawa pulang kerjaannya di rumah”, tutur Yuli.
Batik buatannya telah melanglang buana keseluruh Indonesia mulai dari Aceh, Papua, Kalimantan dan Sulawesi. Demi kemudahan pelayanan, dirinya mengaku memasarkan produk batiknya secara online, baik itu lewat website maupun situs e-Commerce.
Harga masing – masing batik tergantung dari corak, motif dan kerumitan pembuatannya, dari yang termurah harganya Rp. 90.000 hingga yang termahal Rp. 2.000.000 untuk satu potong kain batik tulis.
Yuliati juga sering mengikuti pameran yang diadakan pemerintah, dirinya mengaku juga pernah mengikuti pameran ke luar negeri, seperti, China, Vietnam, Singapuran dan Malaysia. (Beritapati.com /BJ)