Pati – Tim bola volly pantai yunior Kabupaten Pati melaksanakan try out dengan tim bola volly Kabupaten Tuban Jawa Timur pada hari minggu 6 oktober 2019 di arena sport centre tanah mas Kabupaten Tuban.
Try out Ini dilakukan untuk menjajal kemampuan serta mempersolid kerjasama tim sebagai persiapan menuju kejuaraan Provinsi yunior yang akan digelar di Venue Area Gor Satria Bayumas Jawa Tengah pada tanggal 14 sampai dengan 17 Oktober 2019.
Saat ditemui media, Coach Tim Kabupaten Pati Peltu Muji Hanif yang juga anggota Kodim Pati menyampaikan, “Ini adalah sebagai ajang persiapan terakhir tim kami sebelum berangkat ke Bayumas, “
“Walaupun Kabupaten Pati belum punya Venue lapangan volly pantai yang standart, tidak membuat kami patah semangat, untuk kami akan memepersiapkan tim semaksimal mungkin salah satunya dengan melaksanakan try out ke Tuban,” Ucap Hanif.
“Bukan tanpa alasan karena Kabupaten Tuban selama lima tahun terakhir ini adalah sebagai barometer di Provinsi jatim,”
“Kami ingin mencari pengalaman serta menimba ilmu dari tim yang sudah memiliki segudang pengalaman, sehingga diharapkan nantinya anak-anak mendapat ilmu dan bekal di kejurprov yunior nantinya,” Tandasnya. (hanif.snpt/pen)