BeritaPati.Com – Kayen, Mujiyono (19) warga Desa Brati, Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati, dibacok sabit oleh J (25) saat sedang buang hajat, Senin (05-06-2017) kemarin. Saat itu, korban ditemani temannya, H (20), namun ia berhasil melarikan diri dari serangan pelaku.
Diduga, pembacokan ini akibat dari pertunjukan musik dangdut di Desa Brati Kayen pada Minggu (27-05-2017) lusa. Saat itu, J dipukuli oleh sekelompok pemuda dari Desa Brati, diduga korban adalah salah satu pelakunya.
Usai dipukuli, pelaku sambil membawa sabit datang ke Dukuh Pedak untuk mencari para pelaku yang mengeroyoknya, tetapi pelaku tidak menemukan pemuda yang pernah memukulinya.
dok Res Pati |
Sekembalinya dari Dukuh Pedak, J melihat Mujiyono sedang di saluran air pinggir jalan dan didatanginya kemudian dibacok dengan sabit yang sudah dipersiapkan.
Pelaku usai membacok, kemudian kabur dan membuang sabitnya ke bendungan utara Desa Brati, sedangkan korban yang terkena bacokan minta pertolongan ke Dukuh Pedak untuk diantar berobat di RSUD Kayen.
Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka bacok di punggung kiri bawah. Sedangkan Mujiyono mengaku tidak punya masalah dengan pelaku.
Kapolres Pati, AKBP Maulana Hamdan SIK melalui Kapolsek Kayen AKP Sutoto A.Mk, SH mengatakan bahwa memang bener pihaknya telah menerima laporan penganiayaan tersebut dan tersangka beserta barang buktinya telah diamankan di Mapolsek Kayen untuk diproses lebih lanjut. (rk)